Menginap di Hotel Harris Bali, Ini 5 Tempat Wisata Menarik yang Bisa Kamu Telusuri

Wira Rental Mobil Bali

Hotel Harris Bali dikenal sebagai salah satu alternatif penginapan yang ramah di kantong dengan fasilitas yang bagus. Para wisatawan bisa menjumpai keberadaan beberapa Hotel Harris di Pulau Bali. Salah satunya adalah Harris Hotel and Conventions Denpasar yang beralamat di Jl. H.O.S. Cokroaminoto 23 – 25 Denpasar.

Kamu pun bisa memesan kamar di hotel ini dengan tarif yang murah. Cukup dengan uang sebesar Rp350.000,00 per malam, Anda bisa menginap di hotel ini. Pemesanan kamar juga bisa dilakukan dengan mudah, Anda bisa memesan kamar di Hotel Harris Bali ini via Traveloka. Bisa dilakukan lewat ponsel pintar ataupun web.

Tentu hal yang menjadi pertanyaan berikutnya, tempat wisata menarik apa saja yang bisa dijumpai di sekitar Harris Hotel and Conventions Denpasar? Tidak perlu khawatir. Setidaknya, terdapat 5 tempat wisata menarik yang bisa Kamu telusuri saat menginap di hotel ini. Tujuh tempat wisata tersebut antara lain adalah:

  1. Upside Down World Bali
Tribunnews.com

Upside Down World Bali merupakan tempat wisata kekinian yang ada di Pulau Dewata. Di tempat ini, Anda akan bisa berpose foto secara unik. Jepretan gambar bakal terlihat seperti terbalik. Tidak heran kalau tempat ini menjadi lokasi wisata yang banyak dikunjungi oleh para pemburu foto instagramable.

Terdapat beberapa ruangan dengan tema yang berbeda di tempat ini. Di antaranya adalah, ruangan dapur, kamar tidur, kamar anak-anak, ruang keluarga, dan lain-lain. Lokasi tempat wisata yang satu ini juga tidak terlalu jauh dari Hotel Harris Bali, beralamat di Jl. By Pass Ngurah Rai No. 762, Pemogan, Denpasar.

Bagaimana dengan tiket masuknya? Untuk menuju ke tempat ini, setiap pengunjung bakal dikenakan tarif sebesar Rp100.000,00 per orang. Sementara untuk anak-anak, pihak pengelola Upside Down World Bali mengenakan biaya masuk sebesar Rp50.000,00 per anak. Hal lain yang perlu diperhatikan, tempat ini buka dari pukul 09.00 hingga pukul 20.00.

  1. Pura Tanah Lot
Wikimedia Commons

Pura Tanah Lot memang sudah menjadi tempat wisata yang mainstream di Pulau Bali. Meski begitu, Tanah Lot tidak pernah sepi pengunjung. Mereka yang datang ke tempat ini pun bahkan tidak pernah bosan, meski telah berulang kali mengunjunginya.

Tanah Lot memang lokasinya cukup jauh dari pusat Kota Denpasar, berjarak sekitar 20 Km dan membutuhkan waktu perjalanan selama kurang lebih 1 jam. Meski begitu, Anda tidak akan rugi kalau datang ke tempat ini. Momen terbaik untuk menyaksikan pemandangan di Pura Tanah Lot adalah saat sore hari, menjelang matahari terbenam.

  1. Tukad Unda
Places To See In Your Lifetime

Satu lagi tempat wisata keren yang kekinian di Pulau Bali, namanya Tukad Unda. Tempat ini merupakan sebuah air terjun berukuran kecil yang bentuknya mirip seperti tirai air. Karena keunikan bentuknya itulah, Tukad Unda kerap dijadikan sebagai lokasi foto prewedding oleh para calon pengantin.

Menariknya, Tukad Unda merupakan sebuah air terjun yang muncul karena adanya air kiriman dari bendungan. Meski bukan tempat wisata yang alami, pemandangan di Tukad Unda terbukti berhasil menarik perhatian para wisatawan. Mereka yang datang ke tempat ini biasanya memilih untuk berfoto di area datar dengan latar belakang tirai air Tukad Unda.

Tukad Unda berlokasi di Desa Lebah Banjar yang masuk dalam wilayah Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung. Anda membutuhkan waktu perjalanan selama kurang lebih 1,5 jam untuk menjangkau tempat ini dari pusat Kota Denpasar.

  1. Pantai Sindhu
Wisata Bali – Bali Tours Club

Nama Pantai Sindhu Sanur memang tidak sepopuler Pantai Legian atau Pantai Kuta yang sudah dikenal oleh wisatawan dari berbagai negara. Namun, Pantai Sindhu memiliki pemandangan yang tidak kalah menariknya. Terutama, kalau Kamu adalah seorang wisatawan yang gemar berburu pemandangan matahari terbit.

Anda pun akan mendapati banyak fotografer yang menyempatkan waktunya untuk berburu foto. Hamparan pasir putih yang ada di Pantai Sindhu ini juga membuat para wisatawan betah berlama-lama di sini. Sebagai tambahan, suasana di Pantai Sindhu Sanur tidak seramai di tempat lain. Jadi, cocok untuk Anda yang tidak terlalu suka dengan suasana penuh keramaian.

Pantai Sindhu Sanur ini merupakan pantai yang terletak di kawasan Sanur, tepatnya di Jl. Pantai Sindhu di Desa Sindhu, Denpasar. Untuk menuju ke tempat ini juga tidak terlalu sulit. Pantai Sindhu bisa dijangkau dari Bandara Ngurah Rai dalam waktu kurang dari 40 menit perjalanan.

  1. Pantai Jimbaran
Wira Rental Mobil Bali

Terakhir, kamu bisa merasakan suasana penuh keramaian di Pantai Jimbaran. Anda hanya butuh waktu perjalanan selama 30 menit dari pusat Kota Denpasar untuk menjangkau ini. Dengan perjalanan yang tidak terlalu lama, kamu bisa menyempatkan diri untuk berburu pemandangan matahari terbenam di pantai ini.

Pantai Jimbaran yang terkenal dengan hamparan pasir putihnya yang bersih memang menjadi tempat berkumpulnya para wisatawan, baik lokal ataupun mancanegara. Terlebih, di pantai ini juga tersedia berbagai jenis fasilitas pendukung. Mulai dari keberadaan hotel, restoran, ataupun berbagai jenis fasilitas hiburan lain.

Aktivitas lain yang tidak boleh ketinggalan saat mengunjungi Pantai Jimbaran adalah wisata kuliner. Di tempat ini, kamu akan mendapati beberapa restoran tepi pantai yang menyuguhkan berbagai jenis hidangan makanan laut. Mulai dari cumi-cumi, kerang, ikan, lobster, ataupun udang. Menikmati sajian makanan akan terasa semakin nyaman dengan suguhan pemandangan matahari terbenam.

Lima tempat wisata ini tentu hanya sebagian kecil tempat-tempat menarik yang bisa didatangi di sekitar Hotel Harris Bali. Masih banyak tempat wisata lain yang bisa Anda telusuri di Bali. Tidak ada habisnya, deh!

By Didut

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *