Tadi siang gw diundang Xiaomi untuk menyaksikan launching produk baru yang akan disebarkan secara resmi di Indonesia. Dateng ke XXI Djakarta Theater dengan setengah basah tidak menyurutkan niat buat dateng ke event launching ini.
Gw sempatkan dateng ke event launching walau menerjang banjir Kuningan, karena Xiaomi sudah menjadi salah satu benchmark smartphone di Indonesia. Gw sendiri gak sempat nge-tweet hari ini karena sinyal yang kembang kempis di dalam XXI Djakarta Theather ini.
Launching Redmi 2
Setelah acara makan siang, Hugo Barra mulai membuka acara dan langsung mengumumkan kalau mereka membawa Redmi 2 ke Indonesia. Redmi 2 dipasarkan di Indonesia lewat Lazada dan beberapa jalur distribusi lain yang bekerjasama dengan Xiaomi seperti OkeShop dan Erafone. Tetapi kelihatannya pembelian lewat Lazada dengan metode flash salenya masih menjadi favorit buat para pemburu produk Xiaomi. Redmi 2 ini akan dilepas melalui Lazada pada tanggal 8 April 2015.
Redmi 2 to be available in Indonesia from April 8 through Lazada and other Mi Indonesia partner channels pic.twitter.com/0Q9YqYBHAe
— Aulia Masna (@aulia) April 1, 2015
Redmi 2 dilepas dengan harga Rp. 1.599.000. Redmi 2 ini sebetulnya penyempurnaan dari Redmi 1S yang sebelumnya juga sudah pernah saya tulis. Beberapa fitur yang disempurnakan antara lain baterai yang bertambah 10% dengan kecepatan charging bertambah sekitar 20% dari Redmi 1S. Chipset yang lebih handal dari versi sebelumnya, yaitu Quadcore Snapdragon 410.
Gw juga pernah menulis kalau smartphone dengan jantung snapdragon pasti smartphone handal hihihi~ Nah fitur terakhir yang mutakhir adalah Redmi 2 ini dual sim card 4G bro! Artinya kedua sim card yang dimasukkan bisa digunakan dua-duanya di dalam jaringan 4G. Kebayang gak cuma dengan Rp 1.599.000 sudah bisa mendapatkan smartphone dual sim card 4G. DAHSYAT!
Launching Mi Pad
Mi Pad akan dijual 8 April 2015 dgn harga Rp 2.999.000 pic.twitter.com/AhRhoVRlrR — Muhammad Zamroni (@matriphe) April 1, 2015
Nah yang agak mengejutkan adalah AKHIRNYA XIAOMI MELUNCURKAN MI PAD DI INDONESIA ! Maaf pakai capslock soalnya udah lama menunggu kapan Mi Pad dilepas di Indonesia dan tiba-tiba dilaunching aja gitu hari ini. Detil spesifikasi Mi Pad bisa dilihat di situs Xiaomi.
Tetapi harganya itu yang bikin Mi Pad menggugah kantong. Mi Pad dilepas di Indonesia dengan harga Rp 2.999.000 (harga khas Xiaomi). Harga dan spesifikasi cukup kompetitif. Kalau kamu sedang mencari tablet, mungkin Mi Pad bisa sangat dipertimbangkan buat dibeli.
Jadi apakah kamu setuju kalau produk Xiaomi yang dilaunching hari ini kompetitif?
Pranala:
1. Spesifikasi Redmi 2.
2. Spesifikasi Mi Pad.
Udah 4G,Cakeeb udah siyaap berarti cuma emang jaringan di Indonya kayaknya masih belum siyap 4G, masih nunggu jaringan 1800 dibuka
Murah meriah,dicatat buat daftar beli
hahaha iya, killer banget harganya buat dual sim card 4G.
nunggu hibah mipad aja dah hehehe
nunggu hibah dari siapa Slam? =)))
titipin om hugo satu ya dut!
Oke bud =)))
Jadi tertarik dengan Mi Pad nih :))
sakjane aku iyo, tapi gak butuh MiPad hahaha~
sayang Mi Pad tak punya koneksi seluler, kudu bertumpu pada WiFi.. 🙁
*ra sido pengen*
*tapi nek diwenehi tak tompo*
Xiaomi Redmi 2 dan Mi Pad Masuk Pasar Indonesia
Setelah sukses dengan penjualan Xiaomi Redmi 1S dan Xiaomi Redmi Note, Xiaomi semakin gencar masuk ke pasar Indonesia. 1 April 2015 rupanya bukan menjadi tanggal bercanda bagi Xiaomi. Bertempat di The Club XXI, Djakarta Theater Building, Jakarta Pusat,…